Related items based on your search keywords will be listed here.

Home>For Employer > Cara Baru Proses Seleksi Management Trainee Berbasis Virtual
For Employer

Cara Baru Proses Seleksi Management Trainee Berbasis Virtual

Karina

August 08 • 5 min read

Management Trainee (MT) merupakan program favorit yang menjadi salah satu kegiatan rekrutmen yang belakangan ini kembali digencarkan oleh perusahaan. Management Trainee secara umum diartikan sebagai program pelatihan yang dikhususkan untuk membentuk serta mencetak pemimpin perusahaan di masa yang akan datang. Prospek menjanjikan dari program ini membuat banyak pencari kerja khususnya fresh graduate, berlomba-lomba melewati setiap tahap rekrutmen untuk berhasil lolos menjadi karyawan di perusahaan impiannya.

Pada situasi yang mengharuskan segala kegiatan dilaksanakan secara online, tentu implementasi kegiatan MT saat ini turut berubah. Dengan demikian, perusahaan perlu mengambil terobosan baru untuk bisa memproses tiap kandidat yang masuk dan menilai kompetensi mereka dengan komprehensif, meski tidak bertatap muka.

Dengan mengingat hal itu, berikut ada beberapa strategi yang dapat perusahaan ikuti agar berhasil menyelenggarakan perekrutan virtual yang efektif  (dilansir dari smartrecruiters) :

  • Menyelenggarakan bursa kerja virtual (virtual job fairs) dan open house
  • Memanfaatkan wawancara via telepon untuk mempelajari lebih lanjut tentang kandidat dengan resume yang kuat.
  • Melakukan wawancara via video call
  • Mempersiapkan orientasi (onboarding) virtual
  • Cobalah untuk mereplika proses rekrutmen Anda yang ada sebelumnya dan sesuaikan dengan kondisi saat ini.

Jika job fair dan acara jejaring lainnya merupakan komponen kunci dari strategi rekrutmen Anda, Anda harus memikirkan cara untuk mereplikasi keberhasilan acara tersebut secara virtual. Acara online masih memberikan kesempatan bagi kandidat untuk membiasakan diri dengan perusahaan Anda dan tim perekrutan Anda.

Berikut beberapa tips untuk membuat acara perekrutan virtual Anda:

Pemilihan platform sangat penting untuk membuat kandidat merasa nyaman yang mengarah pada candidate experience yang positif. Inilah yang menjadi tujuan perusahaan memberikan employer branding lewat candidate experience yang menyenangkan. Pilihlah platform yang memiliki fungsionalitas besar tapi juga menarik untuk kandidat.

  • Promosikan di semua platform digital

Karena segala sesuatunya menuju digital, maka promosi juga harus dilakukan di semua platform digital yang Anda miliki. Mulai dari situs web Anda hingga halaman media sosial Anda, hal ini bertujuan untuk memaksimalkan partisipasi kandidat.

  • Menindaklanjuti peserta

Pastikan Anda mengirim email atau pesan langsung ke semua peserta atau kandidat. Berikan apresiasi, yang bisa berupa ucapan terima kasih kepada mereka untuk menghadiri proses rekrutmen yang ada. Serta dorong mereka untuk menghubungi perusahaan jika mereka memiliki hal yang ingin ditanyakan.

  • Lacak progess atau kesuksesan

Anda dapat menerapkan metrik atau standar keberhasilan lainnya yang dapat membantu Anda melacak bagaimana jalannya proses rekrutmen virtual ini, seperti melacak jumlah orang yang mendaftar, jumlah orang yang hadir, dan lain sebagainya. Anda juga harus menghitung tingkat konversi dan melihat bagaimana engagement peserta.

Proses seleksi daring tidak seharusnya menjadi hambatan bagi perusahaan untuk dapat menggali kompetensi kandidat secara kritis dan menyeluruh. Kalibrr percaya dapat mengurangi bahkan mengatasi hambatan yang ada akibat adanya pandemi covid – 19 ini. Melalui teknologi, Kalibrr menduplikasikan proses yang semula offline menjadi online tanpa menghilangkan aspek human touch dan komunikasi efektif yang krusial dalam rekrutmen.

Meski proses seleksi diselenggarakan untuk ratusan kandidat, Kalibrr mampu memanfaatkan digitalisasi dan teknologi untuk mengakomodasi proses rekrutmen yang masif dan mempercepat proses seleksi untuk menemukan kandidat yang tepat. Walaupun tergolong strategi yang baru, proses yang sepenuhnya online ini mampu menghasilkan kualitas kandidat yang mumpuni dan respon positif pula dari para kandidat.

Share Via:

About The Writer

Hello, my name is Karina and I work as a freelance contributor at Kalibrr. I enjoy reading self-improvement books and working out. More about Karina

Comments (0) Post Comment

No comment available yet!