Related items based on your search keywords will be listed here.

Home>For Jobseeker > Cross Partner Event: “#brrDiskusi: Aktif di Organisasi? Kenapa Enggak?”
For Jobseeker

Cross Partner Event: “#brrDiskusi: Aktif di Organisasi? Kenapa Enggak?”

Karina

November 15 • 4 min read

cross-partner-event-brrdiskusi-aktif-di-organisasi-kenapa-enggak

Jakarta, Indonesia — Memilih untuk bergabung ke dalam suatu organisasi di kampus merupakan suatu pilihan. Selain itu, memilih untuk tidak bergabung ke dalam organisasi selama menjalani masa perkuliahan dan memfokuskan diri hanya pada urusan akademik saja juga merupakan suatu pilihan. Sebenarnya, banyak pro dan kontra untuk kedua hal ini. Banyak dari mahasiswa yang bertanya-tanya, “manakah yang sebenarnya lebih penting?”

Tepat pada hari Senin, 11 November 2019, Kalibrr mengadakan acara Cross Partner Event dengan mengusung tema “#brrDiskusi: Aktif di Organisasi? Kenapa Enggak?”. Acara ini dilaksanakan di lantai 25 Wework Revenue Tower, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Dihadiri oleh 40 orang peserta yang merupakan mahasiswa aktif dalam berorganisasi, acara ini bertujuan untuk memberikan insight tentang pandangan recruiter, sehingga mereka mampu mempersiapkan diri dengan baik saat memasuki dunia kerja.

cross-partner-event-brrdiskusi-aktif-di-organisasi-kenapa-enggak

Peserta yang hadir mendapatkan tips tentang time management dan dapat saling menjalin networking baik dengan peserta dari universitas lain ataupun para narasumber yang hadir. Dengan maksud untuk memberikan insight baik dari mahasiswa yang aktif berorganisasi dan juga dari bagaimana recruiter melihat mahasiswa yang aktif/tidak dalam organisasi.

Acara yang dilaksanakan secara gratis ini dibagi ke dalam beberapa sesi. Sesi pertama yaitu games: “Human Bingo!”  yang dipandu oleh MC. Games ini bertujuan untuk memperkenalkan para peserta yang datang dari universitas yang berbeda.

Setelah games selesai, acara dilanjutkan dengan dibukanya sesi diskusi pertama oleh Dara Ferrari, Ketua Students Catalyst Jakarta Chapter 5. Pada kesempatannya, Dara mengutarakan pengalaman dirinya yang sangat aktif berorganisasi saat kuliah, namun juga menyeimbangi keaktifannya dalam berorganisasi dengan prestasi akademiknya.

Kemudian acara dilanjutkan dengan diskusi oleh Fika Ferdiana Meristan yang merupakan Recruitment Leader HRBP at PT Jasa Teknologi Leader & Informasi IBM. Disini Fika memaparkan sedikit tentang proses recruitment yang ada di IBM dan bagaimana recruiter mencari kandidat yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Lalu diskusi ditutup dengan dipaparkannya materi oleh Marcella Juanita Handojo selaku Head of Talent Acquisition at Bizzy Indonesia, yang menjelaskan beberapa hal tentang Bizzy dan recruitment-nya.

cross-partner-event-brrdiskusi-aktif-di-organisasi-kenapa-enggak

Setelah diskusi dari para narasumber selesai, acara dilanjutkan dengan sesi Q&A. Para peserta sangat antusias ketika masuk ke dalam sesi ini. Ada empat pertanyaan cerdas yang disampaikan oleh para mahasiswa kepada narasumber. Masing-masing narasumber menjawab dengan penuh antusias juga, melihat para mahasiswa aktif memberikan feedback dari materi yang mereka sampaikan.

Salah satu peserta, Muthia Adriana, salah satu mahasiswa Universitas Esa Unggul mengatakan bahwa acara Kalibrr ini sangat bermanfaat dan dirinya ingin menghadiri acara-acara seperti ini lagi. Kalibrr senang dapat mengundang rekan-rekan mahasiswa dan semoga dengan adanya acara ini, Kalibrr bisa menjadi lebih dekat lagi dengan para generasi muda, serta mampu membantu mereka menemukan pekerjaan yang tepat setelah lulus nantinya.

cross-partner-event-brrdiskusi-aktif-di-organisasi-kenapa-enggak

Ayo daftar di Kalibrr.id dan temukan lowongan pekerjaan terbaik serta insight mengenai rekrutmen sekarang juga!

Share Via:

About The Writer

Hello, my name is Karina and I work as a freelance contributor at Kalibrr. I enjoy reading self-improvement books and working out. More about Karina

Comments (0) Post Comment

No comment available yet!