Item terkait berdasarkan kata kunci pencarian Anda akan dicantumkan di sini.

Beranda>For Jobseeker > Maksimalkan Sosial Mediamu Untuk Gapai Karir Impian!
For Jobseeker

Maksimalkan Sosial Mediamu Untuk Gapai Karir Impian!

Karina

Agustus 19 • 4 menit membaca

maksimalkan-sosial-mediamu-untuk-gapai-karir-impian

Sepertinya banyak orang telah mengetahui jika sosial media bukan lagi hanya sekedar tempat untuk posting dan eksistensi. Bahkan, hubungan profesional juga dapat kamu lakukan di sosial media salah satunya mendapatkan pekerjaan. Mulai dari informasi paling aktual terkait bidang profesi sampai urusan rekrut – merekrut pegawai dapat terjadi di sini. Sosial media dapat menjadi wajah atau citra yang kamu berikan saat mencari kerja melalui daring. Maka dari itu, memaksimalkan sosial mediamu saat ini dapat membantumu mendapatkan pekerjaan yang kamu impikan!

Mengutip dari beberapa sumber, berikut Kalibrr rangkumkan 5 tips mendapatkan pekerjaan dengan memaksimalkan sosial media :

1. Cari Profil Yang Dapat Membantu Karirmu

Perkembangan teknologi saat ini sangat memungkinkan kamu untuk mendapatkan pekerjaan melalui sosial media. Era yang serba digital dan kondisi pandemi saat ini juga mendukung cara tersebut. Kamu dapat memulainya dengan bergabung bersama grup para pencari kerja seperti di Facebook, InstagramTwitterTiktok maupun LinkedIn. Cari profil yang dapat membantu kamu mengetahui lowongan pekerjaan atau berbagi pengalaman bagaimana mendapatkan pekerjaan, misalnya Kalibrr.

2. Tunjukkan Keahlianmu

Pastikan kamu mengisi profil sosial mediamu dengan kemampuan atau skills yang kamu miliki. Selain itu buatlah profil mu semenarik mungkin dengan memperbaiki dan melengkapi berbagai informasi tentang diri kamu dan yang paling penting adalah pastikan juga informasi yang kamu berikan sesuai fakta.

3. Terhubung Dengan Orang Yang Tepat

Pakai sosial mediamu untuk mengikuti teman atau orang – orang yang bekerja di bidang yang kamu minati. Misalkan di LinkedIn, kamu dapat mengikuti akun HRD serta perusahaan yang kamu minati, sehingga dengan terhubung dengan orang-orang ini, kamu mungkin saja mendapatkan informasi – informasi terbaru seputar lowongan atau bahkan mendapatkan koneksi ke tempat pekerjaan yang diinginkan.

4. Cari Tahu Tentang Industri Kerja

Informasi adalah bekal penting untuk kamu mencari kerja. Jika kamu memiliki perusahaan impian atau karir yang kamu idam – idamkan, cari tahu lebih dalam tentang hal tersebut. Cari tahu juga tentang apa yang sedang terjadi, kesempatan yang tersedia serta apakah ada kompetisi yang sedang diadakan. Kamu harus aktif mengetahui hal – hal tersebut.

5. Tetap konsisten

Proses mencari pekerjaan memang bukan hal yang mudah, termasuk lewat sosial media ini. Rasa ingin menyerah pasti ada, tapi kamu harus ingat untuk tetap konsisten menjalani ini agar mendapat pekerjaan impianmu. Kemudian, jika kamu sudah mendapatkan pekerjaan kamu juga harus tetap konsisten berinteraksi di sosial media karena hal ini memperlihatkan bahwa kamu tetap aktif dan up to date.

maksimalkan-sosial-mediamu-untuk-gapai-karir-impian

Artikel dilansir dari Ilovelife dan Liputan6.

Bagikan via:

Tentang Penulis

Hello, my name is Karina and I work as a freelance contributor at Kalibrr. I enjoy reading self-improvement books and working out. Lebih Lanjut Karina

Komentar (0) Kirim Komentar

Belum ada komentar yang tersedia!