Item terkait berdasarkan kata kunci pencarian Anda akan dicantumkan di sini.

Beranda>For Employer > Berikan Proses Rekrutmen Yang Efektif Dan Efisien Seperti FedEx Ground
For Employer

Berikan Proses Rekrutmen Yang Efektif Dan Efisien Seperti FedEx Ground

Karina

September 12 • 5 menit membaca

Menemukan dan mempertahankan karyawan berbakat adalah bagian penting dari setiap perusahaan untuk sukses. Namun karyawan yang memenuhi syarat bisa sulit ditemukan dan sulit dipertahankan. Ada banyak kesalahan perekrutan yang dapat menghalangi kandidat yang memenuhi syarat untuk masuk ke perusahaan Anda. Dengan proses rekrutmen yang tepat dan strategis Anda dapat segera bertemu dengan kandidat terbaik.

Menurut BambooHR, proses rekrutmen adalah langkah – langkah untuk menarik dan memilih karyawan baru untuk mengisi lowongan di suatu perusahaan. Divisi sumber daya manusia biasanya akan memimpin proses ini, bisa dengan berkolaborasi antar departemen dan anggota tim terkait agar menghasilkan proses rekrutmen yang baik. Proses rekrutmen yang baik memungkinkan Anda menemukan kandidat yang memenuhi syarat dengan cepat dan efisien. Proses ini membutuhkan perencanaan yang matang dan tentunya evaluasi yang berkelanjutan.

Ketika sebuah lowongan dibuka di perusahaan Anda, biasanya butuh berapa lama untuk Anda mendapatkannya?

Sesuai rata-rata, diperkirakan akan dibutuhkan 36 hari untuk mengisi posisi tertentu dan tentunya biaya yang tidak sedikit. Sebagian besar perusahaan tidak memiliki waktu atau uang sebanyak itu sehingga menjadikan peningkatan efisiensi dan efektivitas untuk proses rekrutmen Anda menjadi semakin penting untuk dilakukan.

FedEx Ground menjadi salah satu contoh perusahaan yang berupaya memberikan proses rekrutmen yang efektif dan efisien kepada kandidatnya. Dalam ulasan di laman Glassdoor, FedEx Ground mendapatkan 80% respon positif terkait pengalaman wawancara yang mereka kandidat dan membawa mereka mendapatkan rating sebesar 3.3.

FedEx Ground merupakan sebuah perusahaan pengantaran paket yang merupakan anak usaha dari FedEx Corporation yakni perusahaan jasa pengantaran multinasional di Amerika Serikat. FedEx Ground ini berkantor pusat di Moon Township, Pennsylvania, suburban Pittsburgh. Dilansir dari laman Glassdoor terkait 15 Perusahaan Hebat yang Mempekerjakan Secara Efisien dan Efektif, FedEx Ground berhasil masuk dalam list dengan proses wawancara yang hanya memakan waktu 12 hari. Kesulitan proses wawancaranya pun hanya 1.7/5 dan dalam prosesnya, kandidat mengatakan bahwa proses rekrutmen di FedEx hanya memakan waktu 2 hari.

“Saya diwawancarai di FedEx Ground pada Agustus 2019. Proses perekrutan berjalan cepat tetapi menyeluruh. Mereka memberi jawaban instan kembali terkait apakah Anda mendapatkan pekerjaan itu atau tidak. Pertanyaan wawancara yang diberikan mudah dan menjadwalkan wawancaranya juga mudah.” Ulasan dari seseorang di bagian penanganan paket

Dengan contoh seperti FedEx, terbukti jika merekrut seorang karyawan juga dapat dilakukan dengan efektif, bukan? Bahkan FedEx melakukannya hanya dalam 12 hari, yakni di bawah rata – rata 36 hari yang diberikan.

Apa Manfaat Memiliki Proses Rekrutmen dan Seleksi yang Efektif?

Menginvestasikan waktu untuk membuat dan menerapkan proses rekrutmen yang efektif dapat memberikan beberapa manfaat bagi perusahaan, yakni:

  • Biaya perekrutan yang lebih rendah

Menjadi proaktif dalam mempekerjakan karyawan baru meningkatkan profitabilitas dan kinerja bisnis Anda sehingga secara finansial dapat mengurangi biaya.

  • Kualitas karyawan baru yang lebih baik

Dengan melacak kandidat berkualitas tinggi dengan cepat, kemungkinan besar Anda akan mempertahankan minat mereka. Proses yang lebih lambat dapat membuat kandidat kecewa dan tergoda untuk mencari perusahaan lain.

  • Meningkatkan produktivitas karyawan

Proses rekrutmen yang efektif dapat memberikan ruang bagi tim SDM untuk menginvestasikan waktu dalam melatih karyawan baru dan yang sudah ada. Dengan berfokus pada pembelajaran dan pengembangan, Anda dapat mendorong keterlibatan dan kinerja karyawan yang akan membawa hasil yang bertahan lama.

Bagikan via:

Tentang Penulis

Hello, my name is Karina and I work as a freelance contributor at Kalibrr. I enjoy reading self-improvement books and working out. Lebih Lanjut Karina

Komentar (0) Kirim Komentar

Belum ada komentar yang tersedia!