Related items based on your search keywords will be listed here.

Home>For Jobseeker > Begini Cara Membangun Personal Branding yang Benar Untuk Hadapi Dunia Kerja
For Jobseeker

Begini Cara Membangun Personal Branding yang Benar Untuk Hadapi Dunia Kerja

Karina

July 04 • 5 min read

begini-cara-membangun-personal-branding-yang-benar-untuk-hadapi-dunia-kerja

Dalam dunia kerja, karakter yang kuat memang dibutuhkan banget. Selain kemampuan, skill, dan pengalaman, pribadi yang unik dan berbeda juga seringkali menjadi hal yang cukup dipertimbangkan oleh para pencari kerja. Eits, tapi tunggu dulu, sebelum membaca tips membangun personal branding, memang personal branding itu apa sih? Dan apakah seperlu itu?
Singkatnya, personal branding itu adalah cara kamu memperkenalkan dirimu, mempromosikan dirimu, dan bagaimana membuat dirimu menjadi otentik dan unik dan berbeda dibanding orang lain. Tentu saja hal ini berguna enggak cuma untuk kekuatan mentalmu, tapi juga untuk menaikkan value yang ada pada dirimu.

Terus, bagaimana yah cara membangun personal branding yang benar untuk menghadapi dunia kerja? Berikut beberapa hal yang bisa kamu coba.

1.    Kenali bakatmu

Setiap orang pasti memiliki keahlian dan minat, apapun minat kamu. Dan percaya atau tidak, minat dan bakat itu bisa banget membuat kamu percaya diri dan membuatmu memiliki kualitas yang bagus. Terdengar menjanjikan untuk masa depanmu, bukan?

Maka dari itu, untuk membangun personal branding, terlebih dahulu kenali bakatmu kemudian maksimalkan. Hal ini bisa juga dimulai dari hobi kamu diluar pekerjaan, loh! Bermusik, kesenian, design, olahraga, dan keterampilan lainnya bisa membantumu membangun karakter kamu di dunia kerja.

2.    Biarkan orang lain tahu dirimu

Setelah mengenali bakat dan kemampuanmu, kamu pasti langsung memaksimalkannya dan terus mengasahnya, kan? Well, terus, abis itu mau ngapain nih? Tentu saja  dipublikasikan dong! Percuma kalau kamu punya bakat dan skill yang keren tapi enggak pernah dimunculkan ke permukaan.

Biarkan orang di sekitar dunia kerja kamu mengetahui apa yang kamu minati, dan kamu tekuni. Siapa tahu malah ada potensi besar menanti dibalik hobimu.

3.    Jangan terlalu agresif

Meskipun bakat dan kemampuanmu penting untuk dipublikasikan, bukan berarti harus dengan cara agresif juga yah. Mempromosikan kemampuanmu dengan cara yang sewajarnya aja jangan dipaksakan. Bersikap agresif bukan membuatmu semakin dikagumi, malah bisa jadi kamu dianggap mengganggu.

Intinya manfaatkan momen yang tepat. Kamu bisa memanfaatkan momen-momen acara kantormu atau komunitas di tempatmu bekerja. Atau mungkin kamu juga bisa sesekali mempostingnya di social media milikmu.

4.    Jangan ragu berkolaborasi

Terkadang dunia kerja memang penuh dengan kompetisi, tapi bukan berarti kamu nggak bisa berkolaborasi. Dengan berkolaborasi, kamu tidak hanya bisa mengembangkan skill yang kamu miliki, tapi juga bisa menjadi ajang untuk membuka koneksi dalam dunia kerja.

begini-cara-membangun-personal-branding-yang-benar-untuk-hadapi-dunia-kerja

Lumayan kan, selain bisa menghasilkan karya yang menarik, dengan kolaborasi kamu juga bisa membuka koneksi kerja yang baru dan peluang baru.

5.    Buat portfolio yang kamu banget

Portfolio penting banget untuk kamu miliki dalam dunia kerja. Selain CV, portfolio yang keren juga menjadi magnet tersendiri buat para rekruter. Portfolio yang bagus bisa menjadi pintu awal untukmu dipercaya oleh rekruter.

Jika kamu punya banyak karya yang keren, atau apapun itu yang kamu buat selama kamu berkarir, jangan ragu untuk mengumpulkannya ke dalam sebuah portfolio yang keren dan enak dilihat. Dengan begitu, kamu membangun citra dirimu yang profesional dan berkualitas.

Itu tadi beberapa tips untuk kamu yang sedang bingung buat membangun personal branding yang benar dalam dunia kerja. Semoga tips membangun personal branding ini bisa membantu karir kamu yah!

Ingin mencoba peluang baru untuk karirmu? Cari lowongan yang pas buatmu, di sini.

Share Via:

About The Writer

Hello, my name is Karina and I work as a freelance contributor at Kalibrr. I enjoy reading self-improvement books and working out. More about Karina

Comments (0) Post Comment

No comment available yet!