Tips Supaya Waktu Kerja Kamu Lebih Efektif
Manajemen waktu bukanlah hal yang gampang buat dilakukan. Terkadang, nggak jarang ada orang yang keteteran karena nggak pernah mencoba untuk mengatur waktu yang dia punya. Apalagi pas kerjaan lagi banyak-banyaknya, bukannya makin semangat, malah jadi males karena berasa dikejar-kejar deadline!
Tapi tahu nggak, kalau mengatur waktu itu penting, lho, apalagi disaat kamu punya banyak kerjaan. Selain bisa membantu kamu biar lebih tertata lagi, ini juga bisa membantu kamu supaya nggak ngerasa bahwa banyak beban yang kamu bawa selama lagi kerja.
Kalau kamu tahu bagaimana mengatur waktu kerja kamu supaya makin efektif, pekerjaan akan teratur dan yakin deh, nggak ada yang namanya keteteran! Memang nggak semua orang bisa melakukan hal ini, sih, karena manajemen waktu ini juga salah satu soft skill yang mungkin hanya dimiliki sebagian orang. Tapi, untuk kamu yang nggak biasa manage waktu dan ingin coba, gimana ya caranya? Yuk, simak tips supaya waktu kerja kamu lebih efektif disini.
TOPICS
1. Buat daftar skala prioritas di setiap tugas
Hal pertama yang perlu kamu lakukan dalam mengatur waktu adalah dengan membuat daftar skala prioritas. Kamu harus bisa memilah tugas-tugas kamu dengan tingkat prioritas yang berbeda. Contohnya, tugas manakah yang sekiranya memiliki bobot dan nilai lebih daripada tugas yang lainnya, nah tugas itulah yang harus kamu tempatkan di prioritas yang paling atas.
2. Coba selesaikan separuhnya sebelum jam 12 siang
Cara efektif lainnya adalah dengan mencoba menyelesaikan sebagian pekerjaan sebelum jam 12 siang. Tanpa kamu sadari, hal ini akan meringankan pekerjaan kamu, lho. Beban yang tadinya terasa berat akan terasa lebih ringan karena kamu hanya perlu menyelesaikan separuhnya lagi setelah makan siang. Biasanya, disaat orang sudah kenyang, semangat kerja akan muncul lagi, kan?
3. Coba mulai dari yang penting dan paling susah dulu
Seperti yang dijelaskan di poin 1 tadi, kamu harus bisa memilah mana tugas yang kamu tempatkan di prioritas atas. Setelah kamu sudah menentukan, maka tugas itulah yang kamu kerjakan terlebih dahulu. Tapi, banyak orang yang justru bekerja dengan kebalikannya, yaitu mengerjakan yang mudah baru yang susah. Padahal, kalau dipikir-pikir, akan lebih baik mengerjakan sesuatu yang lebih susah dulu, supaya beban kerjanya hilang di awal.
4. Jangan multitasking! Yuk, coba fokus satu-satu dulu
Kalau kamu orang yang gampang terdistraksi, baiknya jangan sekali-kali coba untuk multitasking ya! Percaya deh, multitasking bukan pilihan yang tepat buat kamu yang kepingin kerjaan cepat selesai. Sebaliknya, multitasking justru malah bakalan bikin kamu bingung dan konsentrasi kepecah belah. Baiknya adalah, kamu coba fokuskan aja diri kamu untuk menyelesaikan pekerjaan satu demi satu.
5. Komunikasikan semua tugasmu ke kolega
Setelah mengerjakan tugas, ada baiknya kamu komunikasikan ke kolega atau teman satu tim, untuk menghindari adanya miscommunication nantinya. Selain untuk menghindari miscommunication, ini juga perlu dilakukan supaya ketika ada perbaikan atau revisi, kamu masih punya waktu untuk memperbaikinya sebelum deadline.
Selain yang disebutkan di atas, hal penting lainnya adalah jangan terburu-buru! Don’t push yourself too hard, karena setiap orang pasti punya batasan. Cobalah untuk lebih mengenal diri sendiri supaya kamu tahu cara terbaik untuk mengatur waktu kerja supaya lebih efektif.
No comment available yet!