Related items based on your search keywords will be listed here.

Home>For Employer > Cari Tahu Cara Baru Perusahaan Indonesia Dorong Rekrutmen Lewat Teknologi
For Employer

Cari Tahu Cara Baru Perusahaan Indonesia Dorong Rekrutmen Lewat Teknologi

Karina

August 01 • 3 min read

Seraya program vaksinasi berjalan, pelaku industri dan dunia usaha perlahan kembali bergulir untuk memacu perekonomian negara. Dengan adanya realita ini, tak ayal banyak perusahaan kembali membuka lowongan pekerjaan untuk bisa mendukung dan merealisasikan rencana pemulihan ekonomi negeri. Namun demikian, perubahan cara kerja dan bersosialisasi sebagai imbas pandemi Covid-19 tidak dapat dikembalikan seperti sedia kala.

Metode business as usual dalam mencari kandidat, atau cara konvensional seperti kunjungan kampus, berpartisipasi dalam job fair, atau pengaturan wawancara, akan nampak sangat berbeda saat ini dan di masa depan. Persaingan untuk mendapatkan kandidat juga akan semakin ketat karena perusahaan akan berlomba-lomba untuk menarik dan menemukan kandidat terbaik. Menurut laporan Survei Gaji dari Robert Walters, individu yang bergerak di bidang teknologi, digital, dan e-commerce adalah beberapa profesional yang akan paling banyak dicari. Dengan demikian, pelaku bisnis mesti bersiap untuk menyusun strategi guna menjadi yang terdepan dalam kompetisi mencari kandidat.

Membangun Interaksi Kandidat yang Kuat tanpa Kehadiran Fisik

Penggunaan teknologi sebelum pandemi untuk membantu mengefektifkan proses rekrutmen sebenarnya bukanlah hal baru di ranah HR. Sejak 2019, menurut perusahaan pembinaan karir Jobscan, 99% perusahaan yang masuk ke dalam daftar Fortune 500 telah menggunakan teknologi Applicant Tracking System (ATS)

Sebagai perusahaan yang telah berkiprah dalam menggabungkan strategi rekrutmen dan branding, Kalibrr telah menunjukkan bahwa pemakaian teknologi yang sinergis dan tepat dapat menghadirkan proses branding dan rekrutmen berbasis daring sepenuhnya yang interaktif, masif, dan kreatif. Mengantongi kepercayaan dari perusahaan sekaliber Unilever, Telkomsel, dan Bank Central Asia, Kalibrr telah mengadakan berbagai macam kegiatan perekrutan online dalam bentuk hackathon, kompetisi programming, dan studi kasus.

Didukung oleh platform Kalibrr yang memungkinkan proses pencarian, penyaringan, dan pemilihan untuk dilakukan dalam satu pintu, Kalibrr memanfaatkan teknologi terdepan, dalam menjaga dan mempertahankan integritas para peserta atau para finalis dari setiap online event yang diadakan. Terlepas dari manapun lokasi tempat para finalis berkompetisi, melalui fitur proctoring (pengawasan) dan pengecekan plagiarisme dari sistem yang disediakan Kalibrr, kami dapat memantau kegiatan tersebut. Contohnya Telkomsel Tech Titan, bekerja sama dengan Telkomsel untuk menunjukkan komitmen mereka sebagai tempat karir yang modern, ramah digital, dan terdepan dalam teknologi, Kalibrr membuktikan bagaimana kami mengerti bahwa setiap perusahaan ingin menawarkan keunikan dan pengalaman yang tak ada duanya kepada kandidat-kandidatnya.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan menghubungi yanto@kalibrr.com

Share Via:

About The Writer

Hello, my name is Karina and I work as a freelance contributor at Kalibrr. I enjoy reading self-improvement books and working out. More about Karina

Comments (0) Post Comment

No comment available yet!